<p>Jakarta, <em><strong>NU Online</strong></em><br />LPBI NU turut berpartisipasi dalam 5th AMCDRR <em>(Asian Ministerial Conference on Disaster Risk Reduction)</em> yang akan berlangsung pada 22-25 Oktober 2012 di Yogyakarta. Konferensi ini merupakan konferensi dua tahunan yang diselenggarakan oleh pemerintah di kawasan Asia-Pasifik. Konferensi ini pertama kali dilakukan tahun 2005 di Beijing, Cina.<br /><><br /><br />Acara ini merupakan kesempatan bagi Menteri yang bertanggung jawab atas manajemen bencana untuk menegaskan kembali komitmen mereka terhadap pelaksanaan Kerangka Kerja Aksi Hyogo (HFA) yang diadopsi oleh negara anggota PBB dalam Konferensi Dunia tentang Pengurangan Bencana di Kobe, Jepang pada tahun 2005. Konferensi ini juga merupakan forum untuk bertukar pengalaman tentang keberhasilan dan pendekatan inovatif dalam pelaksanaan HFA lima prioritas aksi di tingkat nasional dan lokal.<br /><br />LPBI NU menjadi salah satu pengisi acara side events pada grup 15 yang akan memaparkan tentang Inisiasi di Tingkat Lokal dalam Pengurangan Risiko Bencana di Indonesia. Grup 15 ini terdiri dari AIFDR, LPBI NU, UGM dan ACF, KYPA. <br /><br />LPBI NU sendiri akan diwakili oleh Avianto Muhtadi, Sultonul Huda dan Ali Yusuf. LPBI NU akan mempresentasikan program Advokasi Kelembagaan Bencana di 8 Kabupaten di Jawa Timur (Pasuruan, Malang, Lumajang, Tulungagung, Trenggalek, Mojokerto, Bojonegoro, Lamongan). <br /><br />Program ini telah berjalan 1,5 tahun dimulai Maret 2011 dan telah menghasilkan beberapa capaian penting diantaranya adalah disahkannya Perda penanggulangan bencana di 7 Kabupaten sedangkan 1 kabupaten yaitu Lumajang sedang dalam proses pembahasan.</p>
<p>Kepala BPBD Pasuruan Jawa Timur Yudha T. Sasongko juga didaulat menjadi salah satu narasumber pada side event tersebut yang akan memaparkan tentang Perda Penanggulangan Bencana terkait dengan program Advokasi Kelembagaan Bencana yang menjadi salah satu program LPBI NU di mana Pasuruan menjadi salah satu pilot projectnya. Moderator pada grup ini Henry Pirade dari AIFDR.<br /><br /><br /><strong>Redaktur: Mukafi Niam</strong></p>
Nasional
LPBI NU Berpartisipasi dalam Konferensi Menteri se- Asia
- Senin, 22 Oktober 2012 | 01:59 WIB
